Jumat, 25 September 2015

EKC NGEBLOG WEEK-11


Hai jumpa lagi.
Setelah diadakan diskusi dengan anggota ekc ngeblog lainnya menggunakan cara vote. Akhirnya kegiatan ekc ngeblog ini diadakan dua minggu sekali.
Tema Week-11 kali ini di tentukan oleh Vanesya yaitu "The True Life" ,maksud dari tema minggu ini adalah kehidupan novel yang harus atau patut kita jalani dan contoh.
Dan aku kepikiran sama novel yang baru aku baca yaitu Ayah dari penulis  Andrea Hirata.




Aku mengagumi sosok Ayah yang bernama Sabari. Bukan !!!  Aku bukan ingin menjadi Ayah karena aku bukan laki-laki :D .
Aku ingin menjadi seperti Sabari karena selalu sabar mengejar "Purnama Kedua Belas" nya yang bernama Marleni. Aku juga bukan ingin mengejar cinta juga seperti Sabari.
Sabari mengingatkan aku untuk selalu optimis walaupun sudah di tolak mentah-mentah oleh Marleni tapi Sabari selalu berusaha menarik perhatian Marleni di sekolah dengan menunjukkan dirinya di kegiatan organisasi sekolah. Begitupun seterusnya, padahal Marleni menunjukkan terang-terangan sikap tidak suka kepada Sabari tetaoi Sabari tetap selalu sabar dan berusaha mendapatkan Marleni.

Inti nya novel ini mengajarkan agar kita semua selalu sabar dan berusaha. Dan aku ingin mencontoh sifat Sabari yang selalu sabar dan berusaha.

Sabtu, 12 September 2015

EKC NGEBLOG WEEK-10

Nggak kerasa EKC NGEBLOG udah week-10 aja, minggu ini di kasih waktu 2 minggu dan baru ngetik di hari terakhir, maafkan diriku yang males ngetik hehe. Kali ini tema nya dari Kak Dian yaitu "Second Cast".

Aku langsung kepikiran buku yang baru selesai aku baca bulan Agustus.


.

Yak, Zero Class 2 dan Zero Class 3.
Zero Class merupakan novel trilogi, tetapi Second Cast yang aku suka ada di Zero Class 2&3.
Nah Cast yang aku suka di Zero Class adalah Andro, di seri kedua Cast Cowok pertama-Radit-emang gak terlalu menonjol. Cast Andro punya karakter kuat walaupun dia punya masa lalu yang buruk tapi dia bisa melindungi Cast Cewek-Gita-dengan sangat Gentle, sedangkan Radit melindungi Gita secara diam-diam ya memang sih karena ada suatu alasan, tapi aku udah kecantol sama Andro sih :D . Malah aku pengennya Gita berakhir dengan Andro, tapi ya apa boleh buat aku mah cuma pembaca jadi terserah penulis nya aja :D